IDN APP - APLIKASI BERITA TERLENGKAP TANPA HOAX DAN CLICKBAIT COCOK BAGI MILLENIAL DAN GEN-Z


Millenial dan Gen Z yang Dituntut Untuk Selalu Update


    Zaman memang telah berubah dan seiring berjalannya dengan waktu kita dituntut untuk terus mengikuti perkembangan zaman. Sebagai bagian dari generasi millenial tentu saja aku tumbuh dan berkembang bersamaan dengan majunya teknologi dan tuntutan untuk selalu memperbarui informasi.

    Masih ingat betul jaman dimana aku pertama kali bermain sosial media, kalau tidak salah sekitar tahun 2007, pada masa itu masih jarang orang menggunakannya. Bahkan perkembangan internet pun belum sepesat sekarang. Sehingga tuntutan untuk selalu update informasi belum setinggi saat ini. Sebagai seseorang yang dituntut untuk terus beradaptasi dengan teknologi, aku tentu saja mengikuti perkembangan tersebut.

    Tidak bisa dipungkiri kecanggihan teknologi informasi terkadang menimbulkan permasalahan baru khusunya bagi para Millenial dan Gen Z. Hal ini di dukung dnegan beberapa penelitian oleh para ahli yang menyebutkan bahwa salah satu problematika yang dihadapi oleh Millenial dan Gen Z adalah perasaan FOMO.

    FOMO sendiri adalah kependekan dari Fear Of Missing Out yakni sebuah keadaan yang dialami oleh seseorang berupa perasaan takut tertinggal dengan orang lain dalam hal apapun. Sadar atau tidak perasaan ini muncul dan diperparah oleh maraknya situs jejaring sosial.


    Hal ini juga sempat aku alami beberapa waktu yang lalu, dimana rutinitas pekerjaan yang mengharuskanku untuk tidak bisa terlalu lama di sosial media. Sehingga, saat aku kembali mengakses sosial media timbul perasaan cemas, iri, dan merasa tertinggal jauh dengan semua orang dalam segala hal.  Baik dari kehidupan maupun hal-hal seperti ketinggalan informasi berita dalam negeri maupun luar negeri mulai dari berita terkini hingga dunia selebriti.

    Namun, pada akhirnya aku menyadari bahwa hal tersebut tak sepenuhnya benar dan ada yang salah dengan diriku kala itu. Oleh sebabnya aku segera menanamkan mindset tidak apa tidak perlu harus mengikuti arus seperti orang lain, tidak apa-apa kok aku tidak harus jadi yang serba tahu, tidak apa-apa juga aku bukan orang pertama yang tahu akan segala sesuatu.

    Selain itu aku mencoba memperbaiki lagi caraku bersosial media serta aku harus menemukan cara untuk tetap update namun tidak muncul perasaan FOMO. Terlebih pekerjaanku yang mengharuskan untuk tetap fokus dan sangat menyita waktu serta tenaga.

    Aku jelas membutuhkan sesuatu yang dapat menjembatani aku untuk selalu update tapi tidak menjadi over-update. Sesuatu yang membuatku teredukasi tapi sekaligus bisa menghiburku. Kemudian, bertemulah aku dengan si paket komplit yang satu ini . Apalagi kalau bukan Aplikasi berita hari ini yaitu IDN App.


Jadi melalui artikel ini aku juga ingin memberikan review mengenai IDN App biar kalian juga penasaran untuk ikutan mencoba aplikasi kekinian yang satu ini.


Yuk, kenalan sama IDN Apps, Aplikasi #BeritaTerlengkap Untuk Millenial dan Gen-Z!


   

    Perkenalanku dengan IDN App ini bermula saat aku tengah membuka IDN Times melalui website untuk membaca sebuah artikel yang cukup menarik perhatianku saat itu. Lalu muncul banner iklan tentang IDN App ini.

    IDN App sendiri merupakan sebuah aplikasi berta terlengkap dan juga aplikasi berita terkini online yang diperuntukkan bagi generasi Millenial dan juga Gen-Z. Dimana di aplikasi tersebut berisi beragam berita dari dalam maupun luar negeri juga artikel-artikel menarik lainnya mulai dari news hingga travel semuanya #AdadiIDN.



    Kebutuhan generasi Millenial dan juga Gen-Z yang selalu butuh akan informasi, maka IDN Media meluncurkan sebuah aplikasi keren yakni IDN App. IDN App sendiri secara resmi diluncurkan pada tanggal 18 Juni 2020 yang lalu. Dengan diluncurkannya aplikasi ini diharapkan dapat mewujudkan visi IDN Media yakni demokratisasi informasi. Dengan kata lain menikmati informasi adalah hak bagi siapapun di dunia ini.



    Sebagai pengguna Android aku tahu betul kalo popularitas IDN App ini nggak main-main, lho.  Bisa dibilang untuk kemunculannya yang baru sebulan IDN App ini cukup keren. Bagaimana tidak? Aplikasi ini dalam waktu singkat sudah diunduh lebih dari 100.000 pengguna. Tak hanya itu saya aplikasi ini mendapatkan rating 4.6 dari kurang lebih 2000 orang yang telah memberikan ulasannya terhadap aplikasi ini.

    Kepopuleran IDN App ini tentu saja disebabkan oleh varian konten yang berkualitas, tampilan serta segala fitur keren di dalamnya. Gak heran kalau dalam waktu singkat sudah meraup banyak pengguna.

    Bicara mengenai aplikasi kamu juga nggak perlu khawatir akan kehabisan memori handphone karena kapasitas memori aplikasi, IDN App ini hanya  sebesar 8.2 MB saja, lho. Jelas enteng banget , kan untuk memori kamu? Aku aja cukup heran dan dibuat terkesima bagaimana bisa dengan fitur lengkap seperti itu tapi kok dikemas dengan memori yang terbilang sangat ringan.


Cara Mendaftar Akun IDN App




    Cara mendaftarkan akun di IDN App sangat sederhana. Pengguna hanya butuh untuk mengunduh aplikasinya terlebih dahulu baik melalui App Store maupun Play Store. Kemudian setelah terinstal, tinggal ikuti instruksi yang ada diaplikasi. Akan ada tiga buah slide, tekan lanjutkan hingga sampai di slide terakhir kemudian klik saja “Masuk Yuk”.

    Setelah itu kamu akan dihadapkan dengan tampilan pilihan untuk login mulai dari Facebook, Google ataupun E-mail. Karena kamu pengguna baru maka pencet saja tulisan “di sini” yang berwarna merah. Setelah itu kamu akan dihadapkan lagi dengan dua pilihan mendaftar yakni melalui Facebook atau melalui Google. Cukup sekali klik saja kamu sudah bisa langsung login dan menggunakan aplikasi IDN, deh.


Fitur dan Keunggulan IDN App


Memiliki ragam pilihan topik berita yang menarik yang selalu update tiap harinya

    Di aplikasi IDN ini kamu bebas mengakses berita apapun yang kamu mau. Ada beragam topikyang bisa kamu pilih sesuai keinginan kamu. Mulai dari berita aktual hingga travel semua disajikan secara kredibel, akurat, fresh, dan unik. Nggak perlu takut salah informasi atau memakan berita hoax, ya. Nggak ada, deh berita di IDN yang seperti itu. Semua berita di IDN akan terus di update tiap harinya. Jadi jangan khawatir ketinggalan berita ataupun kehabisan bacaan di sini.

Tampilan Newsfeed yang simple dan kekinian

    Tampilan newsfeed-nya sangat simple dan kekinian. Kamu cukup scroll saja maka kamu akan menemukan deretan berita menarik lainnya. Tak hanya itu ada beberapa section yang bisa kamu pilih untuk memudahkanmu dalam mengakses informasi di aplikasi baca berita yang satu ini. Section ini telah dikurasikan atau dipilihkan sesuai dengan topik pilihan editor ataupun topik yang kamu sukai. Pokoknya kamu banget, deh!

Tidak ada iklan

    Ini nih salah satu alasan yang membuat IDN App spesial. Yup, aplikasi ini nggak ada iklannya sama sekali, lho. Jadi kamu bisa dengan tenang membaca berita ataupun artikel favorit kamu. Nggak perlu takut, deh tiba-tiba halaman yang tengah kamu baca berubah jadi iklan-iklan gak jelas dari game sampai iklan judi bola. Nggak bakalan ada.

Aplikasi ringan

    Seperti yang disebutkan tadi, aplikasi ini sangat ringan meski memiliki fitur yang super komplit. Hanya butuh ruang sebesar 8.2 MB saja aplikasi ini nggak bakal bikin handphone kamu jadi lemot atau cepat panas ketika digunakan.

Bisa diakses 24 jam

    Jangan khawatir aplikasi ini bisa kamu akses secara bebas dan gratis selama 24 jam. Beritanya pun juga terus diupdate selama 24 jam. Mantep banget kan? Nggak ada, deh berita lawas. Semuanya baru dan selalu fresh. Nggak salah dong kalo IDN dapet julukan aplikasi berita terlengkap, aplikasi berita terkini dan aplikasi baca berita hari ini.

Fitur baca yang beragam

    Adalah fitur bookmark yang siap menyimpan berita  atau artikel favorit kamu untuk disimpan dan kamu baca lagi nanti. Belum selesai membaca tapi keburu ada urusan lain? Tenang, IDN App telah menyediakan fitur histori baca untuk 10 artikel terakhir yang kamu baca. Nah, untuk semakin memudahkanmu mencari berita atau artikel yang kamu mau. Kamu bisa gunakan fitur keyword. Fitur ini memudahkanmu untuk mencari artikel atu berita secara spesifik.

Terdapat fitur night mode

    Tidak hanya sekadar tren, namun fitur night mode lebih nyaman bagi mata kita. jadi, kamu tidak perlu khawatir kamu dapat berlama-lama membaca, deh dengan mengaktifkan fitur yang satu ini pada bagian pengaturan.

Fitur Tulis Artikel Sendiri

    Kamu juga bisa, lho jadi bagian dari IDN dengan menulis artikelmu sendiri. Tinggal tentukan saja topik apa yang ingin kamu tulis di sana. Tinggal tunggu moderasi dari editor artikel kamu bisa terbit, deh.

Bisa berbagi artikel dan berita ke semua sosial media

    Menyebarkan berita baik atau hal-hal informatif itu sangat berguna, lho bagi sesama. Nah, melalui IDN App ini kamu bisa membagikan artikel ataupun  berita ke segala macam sosial media yang kamu miliki. Cukup sekali klik sudah, deh kamu bisa bertukar informasi dengan sesama Millenial dan juga Gen-Z lainnya.

Bergabung dengan Community Writers Lain

    Kamu juga bisa, lho bergabung dengan sesama pengguna IDN App lain dengan tergabung ke dalam Community Writers sesuai dengan domisili kamu. Semua ada dari Sabang sampai Merauke. Tak hanya itu saja, jika kamu menyukai KPop dan KDrama bisa bergabung juga dengan komunitas ini di grup WhatsApp.


Keuntungan Jadi Pengguna IDN App


    

    Salah satu fitur unggulan di IDN App adalah fitur “Event” . Fitur ini juga yang aku paling suka. Karena melalui inilah kita ditantang untuk melakukan sebuah tantangan tiap bulannya dan berhadiahkan uang tunai hingga jutaan rupiah. Tiap bulannya selalu ada event menarik, lho yang sayang banget jika kamu lewatkan. 


    

    Seperti yang terbaru saat ini IDN menantang kamu untuk membuat video TikTok dengan nama eventnya #UdahTahuBelum kamu cukup buat video sesuai kreativitas kamu di TikTok dengan menyertakan screenshot dari salah satu berita atau artikel favorit kamu di IDN.

    Sesimple itu, lho dan kamu bisa memenangkan hadiah senilai 15 juta rupiah. Event ini berlangsung sejak tanggal 9 – 23 Juli 2020. Gimana, oke banget kan? Jadi, bukan tidak mungkin dong bisa dapetin uang hanya dengan main hape juga modal kuota?


    

    Nggak Cuma itu aja, ada event lain, nih yang nggak kalah serunya yaitu #TanyaJawabGetPlus kamu cuma diminta untuk aktif melakukan tanya jawab di IDN App aja, lho. Aktif aja, nih? Tentu aja gak, dong. Ada hadiah uang tunai sebesar 20.000.000 untuk 50 orang pemenang. Bagaiana? Seru sekali, kan? Makanya ayo buruan download IDN App. Bagi kamu pengguna Android seperti aku kamu cukup klik gambar di bawah maka kamu akan otomatis terarahkan ke halaman Play Store. Ayo segera klik gambar berikut untuk mendownload Aplikasi berita terlengkap!

    Seperti yang dijelaskan di atas, kamu bisa kebanjiran rejeki dengan menlis artikel di IDN App. Bila artikel kamu berhasil di publish kamu akan mendapatkan poin. Poin inilah yang harus kamu kumpulkan sebanyak mungkin untuk bisa kamu uangkan. Nah jika sudah memenuhi 2500 poin kamu bisa deh redeem poin itu jadi uang tunai langsung saat itu juga ke rekening kamu.


Bagi kamu pengguna iOS, untuk mendownload aplikasi IDN App kamu cukup klik gambar di bawah maka kamu akan otomatis terarahkan ke halaman App Store. Ayo segera pencet gambar di bawah ini!



Tetap Produktif Bersama IDN App


Meski tidak tengah melakukan aktivitas #DiRumahAja karena kebijakan institusi tempat aku bekerja aku tetap menyempatkan waktu untuk terus produktif bersama IDN App. Aku harus tetap produktif meski di tengah pandemi seperti ini. Seru, lho menulis itu. Selain terus produktif juga bisa mencegah otak kita dari kepikunan.

Aku pernah bermimpi suatu hari ingin memiliki laman Wikipedia dengan namaku sendiri. Namun, sekarang aku lebih realistis aja, ya. Oleh karenanya meski aku tidak dikenal sebagai seorang tokoh hebat setidaknya bagi  mereka yang membaca tulisanku, namaku dan tulisanku akan tetap abadi. Terima kasih IDN.

Klik "di sini" untuk menuju artikel-artikelku di IDN

Bagaimana? Seru banget kan IDN Apps ini? Nggak cuma update berita terkini aja tapi juga bisa menambah penghasilan kita. Kamu juga ingin dapat hadiah hingga jutaan setiap bulan? Yuk, install IDN App sekarang! Jangan lupa juga follow sosial media IDN! Tinggal klik aja gambar di bawah, ya maka secara otomatis kamu akan langsung di arahkan ke akun sosial media official IDN!





Credit:

Gambar Illustrasi    : freepik & pikisuperstar

Icons Grafis           : icons8

Olah Grafis            : Annisa Bakrie


DISCLAIMER : Artikel ini diikutsertakan dalam Lomba Blog Review IDN App


XOXO,


26 Comments

  1. Emang mantep banget sih pake IDN

    ReplyDelete
  2. Beneran seenteng itu ternyata

    ReplyDelete
  3. sukaa baca, banyak yg ngeshare berita kpop hehehe

    ReplyDelete
  4. Ok otw Playstore

    ReplyDelete
  5. Kok keren, diklik gambarnya langsung ke link yang bersangkutan

    ReplyDelete
  6. Masyaallah lengkap sekali kak ulasannya ❤

    ReplyDelete
  7. Please angkat kak Ichut jd Millenial of the Month atau ambassador IDN

    ReplyDelete
  8. I think you're gifted ya, Chut. Baca artikel lo padahal ini promosi suruh donlot aplikasi tapi entah kenapa gue ngerasa kaya diajak ngobrol. semua tulisan lo kok bisa kaya ngajak ngomong tu gimana caranya bisa punya kemampuan gitu.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Gak tau sih tapi seneng banget baca komen kamu. Makasih yaaah ❤

      Delete
  9. Review yang lengkap, runtut, bagus sekali Mba. Semoga beruntung

    ReplyDelete
  10. Panjang, lengkap tapi ga bikin bosen pas dibaca. Great job Kak!

    ReplyDelete